Home » , , , » Pelantikan Eselon II, III, dan IV di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Batu Bara

Pelantikan Eselon II, III, dan IV di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Batu Bara

Written By Humas Batu Bara on 3.02.2017 | 2.3.17

Humas Setdakab Batu Bara Siaran Pers
Nomor                     : 1/Humas/ SP/03/2017
Hari/Tanggal           : Selasa, 28 Febuari 2017
Lokasi                     : Kantor Bupati Batu Bara



Bupati Batubara OK Arya Zulkarnain melantik Sekretaris Daerah (Sekda) dan pejabat eselon II, III dan IV dilingkungan Pemerintah Kabupaten Batubara yang dilaksanakan di Aula Kantor Bupati Batubara, Selasa (28/2).

Dalam sambutannya Bupati Batu Bara mengatakan pelantikan dan pengukuhan pejabat pimpinan tinggi pratama, administrator dan pengawas pada hari ini merupakan wujud dari operasionalisasi pemerintah yang mana diterapkan dalam undang-undang Nomor 5 Tahun 2014 tentang aparatur sipil negara, Peraturan Pemerintah Nomor 18 Tahun 2016 tentangperangkat daerah dan peraturan daerah No 7 Tahun 2016 tentang pembentukan perangkat daerah Kabupaten Batubara serta peraturan Bupati Batu Bara Nomor 42 Tahun 2016 tanggal 5 Desember 2016 tentang kedudukan susunan organisasi dan tata kerja perangkat Kabupaten Batubara.

Untuk itu diperlukan banyak pertimbangan agar dapat memperoleh pejabat yang tepat untuk menduduki sebuah jabatan struktural. Hal ini penting dan perlu dilakukan, karena menyangkut proses pengambilan keputusan yang tepat yang dapat meningkatkan motivasi dan kinerja aparatur PNS. Dengan demikian, proses pengambilan keputusan khususnya dalam hal memilih dan menempatkan PNS dalam sebuah jabatan struktural memerlukan ketelitian, kecermatan, dan pertimbangan yang matang melalui pendekatan potensi, kompetensi dan kinerja yang telah kita lakukan melalui seleksi dan melalui pertimbangan Baperjakat yang telah kita laksanakan beberapa waktu lalu.

"saya berharap para pejabat yang baru dilantik dapat membangun, memelihara dan membina komunikasi vertikal dan horizontal serta pembinaan koordinasi dan kerjasama dengan perangkat daerah lainnya serta pihak terkait dan menerapkan prinsip, transparansi dan akuntabilitas dan kepada stakeholder terkait," katanya.

Berdasarkan Surat Keputusan Bupati Batubara Nomor 126/BKD/2017 tanggal 27 Februari 2017 tentang pemberhentian, pengangkatan, pemindahan dan pengukuhan Pegawai Negeri Sipil dari dan dalam Jabatan Pimpinan Tinggi PrPratamaAdministrator dan Pengawas di lingkungan Pemerintah Kabupaten Batubara, ada 34 pejabat eselon II, III dan IV yang dilantik. diantaranya, H Sakti Alam Siregar menjabat sebagai Sekretaris Daerah Kabupaten Batubara yang sebelumnya menjabat Asisten Administrasi Umum Sekretariat Daerah, Andri Rahadian menjabat Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika sebelumnya menjabat Kepala Bagian Humas dan Protokol Sekretariat Daerah, Rosdiana Damanik menjabat Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Perizinan Terpadu sebelumnya menjabat Kepala Bagian Fasilitas Penganggaran dan pengawasan pada Sekretariat DPRD, Riyadi S.Pd sebagai Camat Air Putih sebelumnya pegawai Dinas Pendidikan Batubara.


KABAG HUMAS PIMPINAN
SETDAKAB BATU BARA

            dto.
Andri Rahadian,AP
PEMBINA
NIP. 19740805 199311 1 001


Share this article :

Post a Comment

 
Support : Humas Batubara | aanKFM.Inc | Official Humas Batubara
Copyright © 2017. Humas Batubara - All Rights Reserved
Template Created by Humas Batubara Published by Humas Batubara
Proudly powered by Blogger