Home » » Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah (STIT) Perguruan Tinggi Pertama Di Batubara

Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah (STIT) Perguruan Tinggi Pertama Di Batubara

Written By Humas Batu Bara on 3.15.2018 | 15.3.18



Humas Setdakab Batu Bara Siaran Pers
Nomor                       : 7/Humas/ SP/3/2018
Hari/Tanggal             :  Selasa, 13 Maret 2018
Lokasi                        : Desa Air Hitam Kec Limapuluh

 Pjs Bupati Batubara M Faisal Hasrimy menyatakan apresiasi atas berdirinya sekolah tinggi ilmu tarbiyah (STIT) Batubara yang merupakan pergurun tinggi pertama di daerah itu.

Hal itu di sampaikannya pada peletakkan batu pertama pembangunan gedung baru kampus STIT Batubara di kawasan desa Air hitam Kecamatan Limapuluh pada Selasa (13/3).

Kabiro umum dan perlengkapan setdaprovsu itu juga menyampaikan apresiasi kepada inisiator sekaligus pendiri STIT Batubara Sufri Basrah, S.Ag, M.Ap sekaligus sebagai ketua yayasan serta Dr H Erwan Efendi MA selaku ketua STIT beserta jajaran atas komitmennya ikut serta membangun sumberdaya manusia yang terampil guna perbaikan moral generasi muda di daerah itu.

Saya berikan apresiasi kepada pak Sufri Basrah dan Dr Erwan Efendi beserta jajaran yang merupakan akademisi di Kota Medan namun merupakan putra daerah Batubara yang semangat perjuangan mereka untuk kampung halamannya patut di contoh", ujarnya.

Dia juga menilai berdirinya STIT Batubara mampu menjawab berbagai tantangan di masa depan bagi generasi muda, apalagi lokasi kampus yang strategis sehingga di yakini akan membantu mendongkrak perekonomian serta kemajuan di kawasan itu sebab sudah di dukung infrastruktur jalan yang baik.

Koordinator Kopertais Sumatera Utara Prof Dr KH Saidurrahman yang juga rektor UIN Sumatera Utara berharap dengan berdirinya kampus STIT yang berbasis pendidikan agama Islam itu diharapkan dapat melahirkan tenaga pendidik yang berkarakter. 

Ketua STIT Batubara Dr Erwan Efendi MA menyatakan pembangunan gedung baru guna pengembangan STIT Batubara itu mengharapkan dukungan dari pemerintah setempat.

Share this article :

Post a Comment

 
Support : Humas Batubara | aanKFM.Inc | Official Humas Batubara
Copyright © 2017. Humas Batubara - All Rights Reserved
Template Created by Humas Batubara Published by Humas Batubara
Proudly powered by Blogger