Home » » Melalui Trail Adventure, Faisal Hasrimy Ajak Masyarakat Ciptakan Pilkada Damai

Melalui Trail Adventure, Faisal Hasrimy Ajak Masyarakat Ciptakan Pilkada Damai

Written By Humas Batu Bara on 4.01.2018 | 1.4.18



Humas Setdakab Batu Bara Siaran Pers
Nomor                        : 1/Humas/ SP/4/2018
Hari/Tanggal               :  Minggu, 1 April 2018
Lokasi                          : Lapangan Bola Sei Bejangkar, Kec Sei Balai


Melalui kegiatan Trail Adventure, Pjs Bupati Batubara Faisal Hasrimy mengajak masyarakat untuk dapat menciptakan pilkada aman, damai,  bebas sara tanpa hoax dan ujar kebencian. 

Kegiatan trail adventure ini diharapkan kepada seluruh raider untuk dapat menyampaikan kepada masyarakat bahwa kita cinta damai, kita anti sara sehingga pilkada nantinya berjalan aman," kata Pjs Bupati Batubara Faisal Hasrimy saat membuka Trail Adventure ke 1 Batubara, di lapangan bola Sei Bejangkar, Kecamatan Sei Balai, Minggu (1/4/2018).
Selain itu, Faisal juga berpesan kepada seluruh raider untuk taat terhadap peraturan lalu lintas.  Kegiatan ini harus dapat menjadi contoh bagi masyarakat.

Kita harus memberi contoh kepada masyarakat tentang tertib berlalu lintas, kegiatan ini bukan hanya sekedar aksi ugal-ugalan," katanya.

Sementara Ketua Panitia Hasbi berharap kegiatan ini dapat berjalan lancar dan aman. Selain itu, kegiatan trail adventure saat ini sudah mulai banyak diminati oleh masyarakat. Oleh sebab itu, di Kabupaten Batubara sudah terbentuk wadah yaitu Xtrim Batubara. 

Kegiatan ini kegiatan positif. Trail adventure saat ini sudah banyak diminati masyarakat. Wadah untuk itu pun sudah ada di Batubara," ujarnya.

Kegiatan trail adventure diselenggarakan oleh Xtrim Batubara. Acara juga diikuti oleh Dandim 0208 Asahan, Kapolres Batubara, Ketua DPRD Batubara serta peserta dari sekitar Kabupaten Batubara. Rute trail adventure ditempuh dengan jarak sekitar 68 KM. 

Terpisah, Gubernur Sumatera Utara H Tengku Erry Nuradi bersama Forkopimda usai kegiatan Trail Adventure menyambut baik dan mengapresiasi kegiatan yang telah dilaksanakan. Ia bersama Forkopimda siap melaksanakan pilkada damai. Ia berharap, seluruh masyarakat juga ikut serta dalam mensukseskan pilkada.
Share this article :

Post a Comment

 
Support : Humas Batubara | aanKFM.Inc | Official Humas Batubara
Copyright © 2017. Humas Batubara - All Rights Reserved
Template Created by Humas Batubara Published by Humas Batubara
Proudly powered by Blogger