Home » » “Acara Malam Resepsi Perayaan Hari Ulang Tahun Ke- 37 Tahun PT. Inalum”

“Acara Malam Resepsi Perayaan Hari Ulang Tahun Ke- 37 Tahun PT. Inalum”

Written By Humas Batu Bara on 1.21.2013 | 21.1.13



Humas Setdakab Batu Bara
Siaran Pers
Nomor             : 11/Humas/ SP/01/ 2013
Hari/Tanggal   : Rabu, 16 Januari 2013
Lokasi             : Gedung Recreation Hall Tanjung Gading

Bupati Batu Bara H. OK Arya Zulkarnain, SH, MM dalam sambutan yang dalam hal ini diwakili oleh Sekretaris Daerah Erwin, SE mengatakan keberadaan PT. Inalum bukan hanya melahirkan ribuan lapangan pekerjaan masyarakat, tapi sekaligus mengubah wajah Kuala Tanjung sebagai pusat pertumbuhan ekonomi daerah. Kita juga menyaksikan lahirnya pusat-pusat perdagangan baru yang menyediakan lapangan usaha dan pekerjaan baru.
Keberadan PT. Inalum merupakan rahmat bagi seluruh masyarakat sekitar perusahaan baik dalam penyediaan lapangan pekerjaan maupun kesempatan berusaha, khususnya dalam penyediaan kebutuhan barang dan jasa bagi seluruh karyawan PT. Inalum. Demikian juga manfaat lainnya, memajukan pendidikan, sosial, budaya, kepemudaan dan olahraga. Program Masterplan Percepatan Perluasan Pembangunan Ekonomi Indonesia (MP3EI), yakni, Pelabuhan Internasional Kuala Tanjung lewat peraturan Presiden RI nomor 32/2011 dan Peraturan Presiden nomor 32/2012 tentang cetak biru sistim logistik nasional di mana beberapa proyeknya berada dalam wilayah Kabupaten Batu Bara, tepatnya sekitar PT. Inalum.
Sebelumnya, Presiden Direktur PT. Inalum Mikio Mizuguchi menjelaskan, 2013 merupakan tahun penting bagi perusahaan. Master agreement Pemerintah RI dan 12 perusahaan penanam modal Jepang yang mengatur kerangka dasar Proyek Asahan, berakhir bulan Oktober nanti. Walaupun demikian, operasi peleburan aluminium dan produksi listrik akan terus berjalan tanpa memandang apapun bentuk manajemen yang baru nanti. Pembahasan serah terima masih terus berlanjut, ujar Mikio Mizuguchi.
Dalam rangkaian HUT ke 37, PT. Inalum menyerahkan beberapa bantuan secara simbolis yang merupakan bukti dan kepedulian perusahaan kepada masyarakat dan lingkungan. Bantuan itu, di antaranya, Arm Roll Container, Portable toilet dan 1000 bibit pohon, bidang pemberdayaan masyarakat, peralatan pendukung usaha kecil mikro dan kelompok nelayan untuk terumbu karang buatan, bidang fasilitas publik, dua unit halte di Tebing Tinggi, bidang kesehatan, peralatan pendukung Posyandu di sekitar perusahaan. Bantuan-bantuan tersebut diterima oleh Sekdakab Batu Bara Erwin, SE.
Hadir pada acara tersebut jajaran manajemen PT. Inalum, Muspida, DPRD, Pimpinan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Batu Bara, Camat, Tokoh Masyarakat dan Pemuda se Batu Bara.

KABAG HUMAS PIMPINAN
SETDAKAB BATU BARA
                 dto.     
RADYANSYAH F. LUBIS, S. Sos
PEMBINA           
NIP. 19740519199402 1 001
Share this article :

Post a Comment

 
Support : Humas Batubara | aanKFM.Inc | Official Humas Batubara
Copyright © 2017. Humas Batubara - All Rights Reserved
Template Created by Humas Batubara Published by Humas Batubara
Proudly powered by Blogger