Home » » Ajak Ciptakan Pilkada Damai, Forkominda Gelar Coffee Morning Bersama Tokoh Masyarakat

Ajak Ciptakan Pilkada Damai, Forkominda Gelar Coffee Morning Bersama Tokoh Masyarakat

Written By Humas Batu Bara on 4.09.2018 | 9.4.18



Humas Setdakab Batu Bara Siaran Pers
Nomor                        : 4/Humas/ SP/4/2018
Hari/Tanggal              : Senin, 9 April 2018
Lokasi                          : Kantor Camat Sei Balai


Jelang Pilkada Bupati dan wakil Bupati Batubara 2018,forum komunikasi pimpinan daerah (forkominda) Kabupaten  Batubara  dan para tokoh masyarakat untuk tidak mudah percaya berbagai kabar hoax maupun terpancing isu-isu yang berkaitan dengan SARA.  

Dan saya berharap agar tecipta pilkada damai ini, masyarakat jangan cepat terpenggaruh berita bohong. Kata Pjs Bupati Batubara saat gelar coffe morning dikantor Camat Sei balai, senin (9/4) kecamatan sei balai, Batubara.

Melalui tatap muka dan berdialog ini, diharapkan agar bisa menjaga netralitas demi menciptakan  pilkada damai. Disini kita bisa saling ngobrol dan bercerita, tukar pikiran dan saling memberikan saran supaya daerah ini senantiasa aman dan damai,” ujarnya.

Ia menambahkan pihaknya juga memohon agar ASN jangan ada yang berpihak kepada salah satu calon, demi kesuksesan pilkada tahun 2018,dan saya mengingatkan agar ASN dikabupaten Batubara harus menjaga netralitas, guna menuju pilkada damai. 

Selanjutnya Kapolres Batubara AKBP Dedy Indriyanto menyampaikan,kami dari organisasi polri tetap menjaga dan mengajak seluruh elemen masyarakat dikab Batubara untuk bersama-sama menciptakan situasi kondisif tenang dan damai. 

Dan Tak hanya itu, Kapolres juga meminta masyarakat untuk tidak mempercayai berbagai informasi hoaks dan tidak terpancing isu-isu SARA. Kami dari kepolisian tetap untuk mengamankan pilkada, dan kami akan mendeteksi titik-titik yang belum mempunyai E-KTP. Guna untuk mensukseskan pilkada damai. 

Senada disampaikan Dandim, 0208/Asahan Letkol Arh Suhono,semua komponen masyarakat pasti ingin pilkada yang tertib, aman dan damai. Dalam rangka mewujudkan itu perlu kerjasama antara masyarakat dan TNI maupun Polri.

Mari bantu kami mewujudkan hal tersebut. Untuk itulah kita harus mengamakan visi sehingga apa yang kita harapkan bisa terlaksana menuju pilkada damai dikabupaten Batubara ini, ujarnya.
Share this article :

Post a Comment

 
Support : Humas Batubara | aanKFM.Inc | Official Humas Batubara
Copyright © 2017. Humas Batubara - All Rights Reserved
Template Created by Humas Batubara Published by Humas Batubara
Proudly powered by Blogger